Kode Penghitung

Kamis, 03 November 2016

APA HANYA MINUM ASI CUKUP UNTUK BABY SAMPAI USIA 6 BULAN ?

Pertanyaan ini sering terlontar bagi para mama muda termasuk saya. Apa hanya minum asi cukup untuk baby sampai usia 6 bulan ? Mulai dari hamil sudah banyak artikel yang saya baca mengenai perawatan baby. Termasuk pemberian asi ekslusif selama 6 bulan dan dilanjutkan sampai usia 2 tahun dengan didampingi makanan pedamping asi (MPASI).

Laaahhh... emang babynya kenyang kalau hanya minum asi aja ? Nanti babynya kurus kalau hanya minum asi. Apa gizinya tercukupi kalau hanya minum asi ? yups... itu pertanyaan bagi para calon mama muda baru satu anak hehe...

Usia baby saya sekarang sudah lebih dari 4 bulan, baca Perkembangan Baby Usia 4 Bulan. Tubuhnya sehat, kuat, perkembangan dan pertumbuhannya sangat baik. Baby saya nggak kurus loh, di usia 4 setengah bulan saja (terakhir saya nimbang) beratnya sudah 6,8 kg. Padahal hanya minum asi tanpa tambahan makanan atau minuman apapun.

Asi adalah asupan terbaik bagi si buah hati. Sejak dilahirkan ke dunia sampai usia 6 bulan, dengan hanya memberikan asi saja sudah cukup bagi baby. Air susu yang diproduksi secara alami oleh tubuh memiliki kandungan nutrisi yang penting bagi tumbuh kembang baby. Di dalam asi banyak terkandung gizi dan nutrisi dan lebih mudah dicerna ketimbang susu formula. Berikut ini manfaat pemberian asi ekslusif.

  1. Asi mudah dicerna, sangat baik untuk baby dibawah 6 bulan yang pencernaannya belum begitu sempurna.
  2. Asi menjadi antibodi alami bagi tubuh baby untuk melawan segala bakteri dan virus.
  3. Asi pertama yang keluar berbentuk cairan kekuningan merupakan kolostrum yang mengandung banyak protein yang bermanfaat sebagai antibodi untuk membunuh kuman. Jadi jangan dibuang ya.
  4. Asi tidak akan basi. Asi selalu memiliki suhu yang sesuai untuk bayi. Jadi tidak perlu khawatir bayi merasa terlalu panas atau dingin.
  5. Komposisi dan volume asi otomatis akan disesuaikan berdasarkan kebutuhan baby. Jadi tidak perlu khawatir baby kekurangan.
  6. Hubungan Ibu dan anak lebih kuat. Saat menyusui ibu akan bersentuhan langsung dengan kulit baby dan saling bertatapan. Akan memperkuat hubungan ibu dengan baby.
  7. Berat badan baby ideal. Dibandingkan dengan susu formula, asi mengandung sedikit insulin. Insulin dapat menyebabkan pembentukan lemak yang berakibat obesitas (kelebihan berat badan). Jadi asi tidak banyak memicu pembentukan lemak.
  8. Tulang baby lebih kuat. Baby yang diberikan asi lebih dari 3 bulan memiliki tulang leher dan tulang belakang lebih kuat dibandingkan jika diberi susu formula.
Selama menyusui, ibu disarankan menjaga asupan yang masuk ke dalam tubuh. Menerapkan pola makan sehat sangat dianjurkan bagi ibu yang sedang menyusui. Makan makanan yang bergizi seperti sayuran, buah, ikan, daging, minum susu untuk ibu menyusui dan air putih yang cukup.

Nah... saya semakin yakin dan bersemangat untuk memberi asi ekslusif kepada baby saya sampai usianya 6 bulan. Baca juga Manfaat Sinar Matahari Pagi Bagi Baby.
Semoga bermanfaat ya dan God bless you.

Rabu, 02 November 2016

Manfaat Sinar Matahari Pagi Bagi Baby

Mengapa setiap baby baru lahir sebaiknya dijemur di sinar matahari pagi ? apa manfaat sinar matahari pagi bagi baby ?

Baby yang baru lahir di dalam darahnya banyak mengandung bilirubin (unsur kuning). Bilirubin ini yang menyebabkan kulit dan bagian putih dari bola mata baby berwarna kuning. Kadar sel darah pada baby yang baru lahir termasuk tinggi. Nah, ketika sel-sel darah merah yang tua dihancurkan maka terbentuklah bilirubin. Salah satu manfaat sinar matahari pagi adalah untuk membantu mengurangi kadar bilirubin pada baby.


Tidak hanya itu saja, masih banyak manfat lain dari sinar matahari pagi bagi baby. Dan bukan saja untuk baby loh, sinar matahari pagi juga baik untuk orang dewasa. Berikut ini manfaatnya.

  1. Memberikan kehangatan pada tubuh baby dan memicu keluarnya lendir dari tenggoran baby. Sehingga dapat mengurangi suara nafas Ngorok yang sering terdengar dari baby.
  2. Mengandung vitamin D. Sinar matahari merangsang tubuh untuk menghasilkan vitamin D. Kolesterol dalam tubuh diubah oleh sinar ultraviolet yang terdapat pada matahari menjadi vitamin D. Oleh karena itu Vitamin D berfungsi untuk mengurangi kadar kolesterol dalam darah. Vitamin D juga berfungsi membantu penyerapan kalsium di dalam usus sehingga dapat menguatkan tulang.
  3. Meningkatkan sirkulasi darah. Sinar matahari mampu meningkatkan sirkulasi darah dengan melebarkan pembuluh darah pada kulit sehingga oksigen dan nutrisi dapat lebih banyak dibawa menuju sel-sel dalam tubuh.
  4. Memperbaiki kualitas tidur. Sinar matahari dapat membantu meningkatkan produksi melatonin dalam otak. Melatonin adalah hormon yang dibutuhkan untuk kualitas tidur yang baik.
  5. Meningkatkan sistem metabolisme dalam tubuh. 
  6. Mengurangi gula darah. Sinar matahari adalah insulin alami yang memberikan kemudahan penyerapan glukosa masuk ke dalam sel-sel tubuh. Hal inilah yang merangsang tubuh untuk mengubah gula darah menjadi glycogen, yang kemudian disimpan di hati dan otot. Proses inilah sebagai turunnya kadar gula darah. 
Tetapi anda juga harus tau bahwa matahari yang baik adalah sinar dari pukul 7 sampai 8 pagi. Dan untuk menjemur baby di bawah sinar matahari hanya cukup 15 menit saja. Karena kulit baby sangat sensitive. Jika terlalu lama bisa menyebabkan kulit baby terbakar karena kepanasan dan mengalami dehidrasi. 

Baby saya sekarang sudah usia 4 bulan dan kadang-kadang masih saya jemur di pagi hari. Baca juga Mempersiapkan Perlengkapan Baby Baru Lahir dan Apa Minum Asi Cukup Untuk Baby Sampai Usia 6 Bulan ? 
Semoga bermanfaat ya dan God bless you.

Selasa, 01 November 2016

MEMPERSIAPKAN PERLENGKAPAN BABY BARU LAHIR

Untuk menyambut kelahiran sang buah hati tentu banyak yang harus kita siapkan. Mulai dari persiapan mental sampai perlengkapan untuk babynya.  Nah, perlengkapan baby baru lahir apa saja sih yang perlu disiapkan. Tidak mau panjang lebar, berdasarkan pengalaman saya berikut ini rinciannya ya.

Perlengkapan Mandi
  • Shampo dan sabun khusus baby
  • Baskom mandi yang ada tatakan tempat duduknya
  • Handuk
  • Waslap

Pakaian
  • Baju berkancing lengan pendek, panjang dan tak berlengan. Kenapa memilih baju berkancing ? supaya mudah dipakaikan dan di buka.
  • Gurita untuk baby
  • Popok kain (kain bertali dua) atau popok sekali pakai. Tetapi saran saya untuk para moms, karena untuk baby baru lahir lebih sehat pakai yang bahan kain saja ya. Selain itu juga lebih hemat karena bisa dicuci.
  • Kain untuk bedong
  • Kaos tangan dan kaos kaki

Perawatan Tali Pusar
  • Alkohol 70%
  • Kassa steril
  • Kapas bulat

Lainnya
  • Box baby atau kasur lipat untuk baby
  • Bantal anti peyang. Kalau saya pakai bantal kesehatan Olus Pillow yang isinya kulit kacang hijau. Aduh... nyebutin merek deh. Gak apalah ya... kan berbagi pengalaman.
  • Perlak atau karpet untuk alas tidur baby
  • Selimut
  • Kain panjang atau gendongan, untuk menggendong baby.
  • Kelambu, untuk melindungi dari gigitan nyamuk
  • Minyak telon, Baby oil, bedak dan cologne
  • Tissu basah dan tissu kering. Biasanya saya gunakan untuk membersihkan pup baby.