Adakah moms yang mengalami hal ini
? Baby hanya mau menyusu dari satu payudara saja. Saya mengalaminya. Saat usia
baby saya masuk 2 bulan, entah kenapa dia hanya mau menyusu dari payudara
sebelah kanan saja. Saya sebagai mama muda (Baca Pengalaman Menjadi Mama Muda)
yang belum banyak pengalaman mengurus anak, tentu saja hal ini lumayan membuat
saya panik. Lah... yang sebelah lagi gimana, masa terbuang sia-sia.
Mau nggak mau ya saya cari akal
bagaimana mengatasinya. Jika didiamkan, saya nggak tahan sakitnya karena
payudara sebelah jadi kencang karena asinya numpuk dan bahayanya nanti asi bisa
tidak terproduksi lagi. Karena hisapan oleh bayi merupaka salah satu faktor
yang memicu produksi asi.
Nah, sebelum mencari cara untuk
mengatasinya sebaiknya cari tau dulu penyebabnya kenapa baby hanya mau menyusu
dari satu payudara saja. Berikut beberapa hal yang mungkin menjadi penyebabnya.
- Baby merasa bosan atau tidak nyaman dengan posisi menyusui. Jika ini penyebabnya, cobalah mengganti gaya posisi ketika menyusui dari payudara tersebut. Coba posisi seperti gambar di samping ini.
- Aliran ASI lebih deras dibandingkan sebelahnya. Kalau pengalaman saya, kenapa baby saya hanya mau menyusu dari satu payudara saja karena alirannya terlalu deras, sehingga baby sering tersedak. Cara saya mengatasinya, berikan asi dari payudara tersebut ketika baby sudah sangat lapar. Pasti dia tidak akan menolak dan dengan semangat menghisap asi.
- ASI susah dihisap. Asi susah dihisap baby karena lubang di puting masih sedikit sehinga menghambat keluarnya asi. Jangan menyerah ya moms, tetap berikan asi dari payudara tersebut. Caranya berikan saat baby sedang mengantuk. Hisapan dari mulut baby lah yang akan membantu memperbanyak lubang di puting ibu. Selain itu bisa juga karena lubang pada puting tertutup lapisan kulit tipis. Caranya bersihkan dengan handuk yang sudah dibasahi dengan air hangat. Jangan gunakan sabun ya moms. Takutnya ada sisa sabun yang tidak bersih dibilas masuk kedalam mulut dan tertelan oleh baby.
- Kondisi puting. Coba moms periksa mungkin kondisi puting lecet. Jika puting lecet atau terluka akan merubah rasa asi yang dihisap baby karena asi tersebut bercampur dengan luka di puting. Kenali penyebab puting lecet. Biasanya karena cara baby yang salah dalam menghisap. Pastikan baby menghisap dengan cara yang benar.
Kondisi ini tidak berlangsung
selamanya kok moms. Diusia 4 bulan kembali normal, baby saya sudah tidak
menolak dan mau minum asi tanpa memilih-milih lagi.
Semoga bermanfaat ya dan God bless
you.