Kode Penghitung

Senin, 07 November 2016

CARA MENGATASI MUAL SAAT HAMIL

Rata-rata semua wanita yang sedang hamil akan mengalami morning sickness atau mual di pagi hari. Namun ada juga yang tidak dan ada juga mualnya tidak hanya di pagi hari tetapi siang,sore bahkan malam hari. Itu pengalaman saya ketika hamil. Aduuh... rasanya seperti mabuk darat, berada di dalam kendaraan dalam perjalanan jauh. Pusing,mual, mau muntah. 

Rasa mual juga lumayan mengganggu aktifitas sehari-hari, apalagi yang profesinya sebagai wanita karir. Harus menyelesaikan pekerjaan dengan berusaha berdamai dengan rasa mual. Tetapi rasa mual saat hamil tidak akan berlangsung terus menerus. Mulai usia kandungan memasuki 4 bulan, rasa mual akan berkurang dan menghilang atau tidak ada rasa mual lagi ketika usia kandungan masuk 6 bulan. Yang tadinya susah banget makan, akan terasa seperti biasa bahkan lebih nikmat dari biasanya.


Mengapa saat hamil bisa merasa mual ? itu disebabkan karena meningkatnya hormon estrogen dan tiroksin. Malah pada beberapa wanita rasa mual ini akan berlangsung lama dan cukup parah. Oleh karena itu, anda perlu tau cara mengatasi mual saat hamil.

  1. Perbanyak istirahat. Bagi wanita yang sedang hamil, sangat disarankan untuk memperbanyak waktu istirahat. Karena dengan banyak istirahat akan membuat tubuh merasa rileks dan mengurangi rasa mual karena gejolak hormon dalam tubuh anda.
  2. Konsumsi makanan sehat. Hindari memakan makanan yang memicu mual. Contohnya makanan instan yang banyak mengandung msg. Msg sangat tidak baik untuk kesehatan janin anda. Msg juga dapat merangsang rasa mual. Konsumsilah makan sehat seperti buah dan sayur segar.
  3. Mendengarkan musik. Dengan mendengarkan musik dapat membuat kita merasa rileks. Kalau saya sewaktu hamil suka mendengar musik klasik khusus ibu hamil. Nadanya yang lembut membuat saya merasa tenang dan nyaman.
  4. Minum multivitamin. Tentu saja multivitamin khusus ibu hamil ya dan lebih baik lagi yang rekomendasi dari dokter kandungan anda.
  5. Lakukan aktifitas fisik. aktifitas fisik dapat memperlancar sistem metabolisme di dalam tubuh sehingga membantu mengurangi rasa mual. Tetapi jangan lakukan aktifitas berat ya karena malah berbahaya bagi kandungan anda. Yang ringan-ringan saja contohnya jalan pagi.
  6. Sarapan di pagi hari. Sarapan sangat penting untuk menambah tenaga dan juga bisa mengurangi mual.
  7. Minum susu hamil. Susu hamil sangat banyak manfaatnya untuk ibu hamil. Banyak vitamin dan nutrisi di dalamnya yang dibutuhkan ibu hamil. Susu juga bisa membantu mengurangi rasa mual. Biasanya banyak pilihan rasanya. Pilihlah rasa mana yang anda suka.
Semoga bermanfaat dan God bless you. Baca juga artikel lainnya : 
Jangan Emosi Ketika Sedang Hamil

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berkomentarlah dengan sopan dan sesuai topik pembahasan. Terimakasih