Selasa, 06 Desember 2016

IMUNISASI DPT

DPT merupakan singkatan dari difteri, pertusis dan tetanus. Ketiga hal tersebut adalah penyakit yang memiliki resiko tinggi dan bisa menyebabkan kematian.

Penjelasan
Difteri adalah penyakit menular mematikan yang menyerang saluran pernafasan bagian atas (tonsil, faring dan hidung) dan kadang pada selaput lendir dan kulit yang disebabkan oleh bakteri yaitu Corynebacterium diphteriae. Semua golongan umur baik anak-anak maupun orang dewasa dapat tertular oleh penyakit ini.

Pertusis atau batuk rejan atau batuk seratus hari adalah penyakit karena infeksi bakteri pada paru-paru dan saluran pernapasan yang mudah sekali menular. Batuk rejan sempat dianggap penyakit anak-anak saat vaksin pertusis belum ditemukan.

Tetanus adalah infeksi serius yang menyerang susunan saraf dan ditandai kontraksi otot yang hebat (kejang). Penyakit ini biasanya terjadi akibat luka tusuk dalam oleh benda yang tercemar debu, pupuk, tanah dan kotoran hewan atau manusia.

Pencegahan
Imunisasi DPT adalah suatu vaksin 3 in 1 yang dapat melindungi dari penyakit difteri, pertusis dan tetanus. Vaksin ini merupakan salah satu vaksin yang wajib diberikan kepad anak sebelum berumur kurang dari 7 tahun. Biasanya vaksin DPT terdapat dalam bentuk suntikan, yang disuntikkan pada otot lengan atau paha. Pada jadwal imunisasi dasar, imunisasi DPT ini diberikan sebanyak 3 kali, lihat tabel jadwal imunisasi dasar lengkap di Penjelasan Tentang Imunisasi. Dengan diberikannya imunisasi DPT pada anak maka akan memberikan kekebalan yang diharapkan mencegah tertular dari ketiga penyakit tersebut atau tidak separah jika tidak diimunisasi.

Efek samping
Imunisasi DPT biasanya akan menimbulkan efek samping seperti demam, bengkak dan merah pada bagian suntikan sehingga menyebabkan anak rewel. Namun tidak berlangsung lama kok, kalau baby saya hanya 1 hari saja setelah itu kembali ceria lagi.

Semoga bermanfaat dan God Bless You

Sumber : Wikipedia,Mediskes,Alodokter

Baca juga artikel terkait lainnya :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berkomentarlah dengan sopan dan sesuai topik pembahasan. Terimakasih